Thursday, May 9, 2013

Wayag Island Konservasi

Wayag Island ( konservasi )

Setelah tiba sore hari di pulau waisai ( waigeo ) kita langsung menuju penginapan surya di daerah perumahan 100. untuk harga 150-250rb penginapan surya di lengkapi dengan pendingin (ac) atau kipas angin. ternyata bila ingin menginap di penginapan surya kita harus buat appoinment dulu, di karenakan cukup banyak turis mancanegara yang menginap di penginapan surya. apalagi kalau bertepatan dengan ulang tahun waisai di bulan mei, hampir semua penginapan di waisai penuh dan harga penginapan mengalami kenaikan.


Setelah bermalam satu hari, besok paginya sekitar jam 5-6 pagi kita langsung berangkat ke pulau wayag, dengan waktu tempuh sekitar 3-4 jam tergantung ombak. semakin tinggi ombak kita semakin lama sampai di pulau wayag.

Sebelum berangkat kita harus membeli pin untuk memasuki wayag. harga pin untuk turis lokal 250rb dan harga pin untuk turis mancanegara 500rb berlaku untuk 1 tahun. untuk membeli pin tersebut kita bisa upahkan kepada tukang ojeg or motoris kapal yang akan mengantar kita ke wayag.
pada pagi hari keberangkatan ke pulau wayag, kita molor 1 jam dari jadwal keberangkatan, yang seharusnya berangkat pukul 5 pagi, kita berangkat pukul sekitar 6.10. Keberangkatan kita ke wayag, menempuh perjalanan sekitar 3 jam 15 menit.

Sebelum memasuki kepulauan wayag, kita akan berhenti di konservasi wayag untuk menunjukkan pin dan di haruskan menyewa guide lokal untuk memandu perjalanan keliling kepulauan wayag dan memandu kita mendaki.

Di konservasi wayag kita bisa melihat ikan hiu dan jangan lupa membawa ikan segar jika ingin melihat ikan hiu dan berenang dengan ikan hiu.

KONSERVASI KEPULAUAN WAYAG










Hiu

No comments:

Post a Comment