Sawundarek Raja Ampat
Di Papua terkenal dengan biaya hidup yang tinggi bila di bandingkan dengan wilayah lain di seluruh Indonesia. Dengan modal pas-pas an, akhirnya saya berangkat ke Raja Ampat, Papua.
Pada saat idul fitri tahun 2012 ada masyarakat lokal Raja Ampat yang menawarkan memakai perahu mereka untuk berkeliling pulau di Raja Ampat dengan syarat mengisi bahan bakar dan uang rokok untuk motoris.
Akhirnya setelah mendapatkan stok bahan bakar, keesokan harinya kami 5 orang (tidak termasuk 2 orang motoris) kami berangkat dengan menggunakan perahu tersebut. Tujuan pertama Pulau Mansuar. Menurut saya pulau Mansuar adalah pulau yang memiliki keindahan laut yang terindah yang pernah saya temui (sebelum ke Pulau Wayag).
Lama perjalanan dari Waisai ke Mansuar sekitar 1 jam, tergantung speed kapal tersebut dan ombak.
Lama perjalanan dari Waisai ke Mansuar sekitar 1 jam, tergantung speed kapal tersebut dan ombak.
Di Pulau Mansuar ada beberapa titik yang kita tidak boleh berenang atau sekedar basahin badan saja. Dikarenakan mereka takut kita akan merusak terumbu karang yang sangat terawat di sekitar pulau Mansuar. Karena kita tidak bisa berenang, akhirnya setelah beberapa menit kita pergi dari pulau Mansuar menuju pulau Sawundarek.
Pulau Sawundarek ternyata tidak kalah indah dari pulau Mansuar, tetapi sayangnya pulau Sawundarek sangat jarang dipromosikan oleh pemerintah Papua.
Pulau Sawundarek ini letaknya di sebelah pulau Mansuar, dan lokasinya disebelah belakang.
Pulau Sawundarek ini letaknya di sebelah pulau Mansuar, dan lokasinya disebelah belakang.
Teripang |
Perahu yang kita gunakan untuk berkeliling Pulau di Raja Ampat |
No comments:
Post a Comment